Kodam IV/Diponegoro terus kawal Percepatan Pembangunan Koperasi Desa-Kelurahan Merah Putih

Jateng, Semarang,http://radarreclasseering.com — Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Achiruddin, S.E., M.Han., mengikuti video conference bersama dengan Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi, S.Sos., dengan agenda rapat evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di wilayah Kodam IV/Diponegoro Selasa, (6/1/2026)

Dalam rapat secara daring tersebut, dibahas berbagai hal terkait evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dan progres perkembangan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih, selain itu juga dibahas terkait kendala yang dihadapi di lapangan serta langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk mendorong percepatan realisasi pendirian Koperasi Desa-Kelurahan Merah Putih.

Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan program dapat berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat bagi masyarakat desa dan kelurahan.

Melalui vidcon ini, diharapkan terus berlangsung koordinasi dan sinergi yang baik guna mewujudkan upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui Koperasi Desa-Kelurahan Merah Putih.

(ugl/Bayu/One)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *